Flavia Maximiana Teodora

Flavia Maximiana Theodora. Pada sisi sebaliknya, dewi Pietas, dewi keluarga.

Flavia Maximiana Teodora, yang juga dikenal sebagai Teodora, adalah seorang Permaisuri Romawi, istri dari Konstantius Klorus.

Ia sering disebut sebagai putri tiri dari Kaisar Maximian oleh sumber-sumber kuno, yang berujung pada klaim-klaim yang dibuat oleh sejarawan Otto Seeck dan Ernest Stein yang menyatakan bahwa ia lahir dari pernikahan sebelumnya antara Eutropia, istri Maximian, dan Afranius Hannibalianus.[1] Pria tersebut merupakan konsul pada 292 dan prefek praetorian di bawah Diokletianus.

Pada 293, Theodora menikah dengan Flavius Valerius Yulius Konstantius (yang kemudian dikenal sebagai Konstantius Klorus), setelah ia bercerai dari istri pertamanya, Helena, untuk memperkuat posisi politiknya. Pasangan tersebut memiliki enam anak:

  • Flavius Dalmatius;
  • Yulius Konstantius, ayah Kaisar Romawi Julianus dan istri yang tak disebutkan namanya dari Konstantius II;
  • Hannibalianus;
  • Anastasia, yang menikahi Bassianus;
  • Flavia Julia Constantia, istri dari Kaisar Romawi Licinius;
  • Eutropia, ibu dari Nepotianus.

Referensi

  1. ^ Aurelius Victor, Epitome de Caesaribus 39.25; Eutropius, Breviaria 9.22; Jerome, Chronicle 225g; Epitome de Caesaribus 39.2, 40.12, quoted in Timothy Barnes, New Empire, 33; Barnes, New Empire, 33.

Daftar pustaka

  • Barnes, Timothy D.. The New Empire of Diocletian and Constantine. Cambridge, MA: Harvard University Press, 1982. ISBN 0-7837-2221-4

Pranala luar

Media terkait Flavia Maximiana Theodora di Wikimedia Commons

Gelar penyandang kekuasaan
Didahului oleh:
Prisca
(istri Diokletianus)
Permaisuri Romawi
305–306
bersama dengan Galeria Valeria (305–306)
Diteruskan oleh:
Galeria Valeria
Didahului oleh:
Eutropia
(istri dari Maximian)